Dorong Daya Beli, DPR Menanti Paket Kebijakan Ekonomi Tahap Ketiga

Jakarta, Aktual.com — Anggota Komisi XI Fraksi Partai NasDem Johnny G Plate berharap pemerintah segera mengumumkan paket kebijakan ekonomi tahap ketiga.

Sesuai keterangan pemerintah, paket ekonomi ketiga dalam rangka mendorong peningkatan daya beli masyarakat dan mendorong konsumsi.

“Antara lain dengan menetapkan penurunan harga barang dan jasa yang dikendalikan pemerintah,” ujar Johnny di DPR, Jakarta, Kamis (8/10).

Pihaknya menunggu pemerintah mengeluarkan paket kebijakan selanjutnya, dimana sudah mengeluarkan paket pertama terkait deregulasi birokratisasi dan pelebaran pangsa pasar property high end. Kemudian, Paket ekonomi tahap kedua terkait insentif fiskal dan kemudahan layanan investasi.

“Nah, Pemerintah belum menyentuh daya beli dan konsumsi yang akan ada pada paket ekonomi 3,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh: