Sandiago Uno membawa kantong plastik ukuran besar saat melakukan aksi pungut sampah bersama Relawan Sampah di Bundaran HI, Jakarta, Minggu (27/3/2016). Sandiago Uno berniat mencalonkan dirinya sebagai Gubernur DKI Jakarta menghadapi calon petahana Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Jakarta, Aktual.com — Kordinator Sahabat Sandiaga Uno Anggawira mengakui hingga kini sudah bermunculan puluhan kelompok relawan yang lahir dan berkembang untuk mendukung Sandiaga Uno menjadi Gubernur DKI pada 2017 mendatang.

Anggawira yang juga Fungsionaris DPP Partai Gerindra menyampaikan proses yang berjalan harus dihormati dan dicermati. Partai Gerindra, kata Anggawira, secara objektif akan terus melakukan penilaian dengan parameter yang terukur dan tentunya juga memperhatikan track record kompetensi loyalitas dan komitmen.

“Hingga saat ini diantara beberapa calon yang mendaftar melalui Partai Gerindra, popularitas dan elektabilitas Bang Sandi lah masih yang tertinggi. Jadi, jika ada nada-nada minor, hal itu hanya kita anggap sebagai cambuk untuk meningkatkan kerja keras kita,” kata Anggawira, yang juga Fungsionaris DPP Partai Gerindra, dalam keterangan yang diterima Selasa (3/5).

Senada, Wakil Koordinator Sahabat Sandiaga Uno, Iqbal Farabi menyebut bahwa ‘sahabat’ terus mendorong kelahiran berbagai elemen kehadiran para relawan. Hal itulah yang membedakan dengan kandidat lainnya, karena bang Sandi dinilai memiliki beragam aktivitas sosial sejak lama dan masyarakat melihatnya cukup positif.

“Karena Bang Sandi muncul bukan hanya sekarang saja, jauh sebelumnya sudah banyak aktivitas sosial, kegiatan entrepreneurship yang dilakukan, jadi ini membuat teman teman relawan semakin mudah mendongkrak popularitasnya,” tutup Iqbal.

Sejumlah kelompok relawan pendukung Sandiaga saat ini adalah Anggawira & Iqbal Farabi Sahabat Sandiaga Uno (SSU), Ivan dan Kawe Komunitas Jakarta Tersenyum (KJT), Shaldi Sandi Hati Rakyat (SHR), Haji Dano/Dadang Kerabat Sandi Uno (KSU), Sara Sofyan/Jack & Chaidir Forum Masyarakat Cinta Jakarta (FMCJ).

Kemudian, Anca Sandi Uno Fans Club (SUFC), Salim Erlan dan Usman, Keluarga Besar Sandiaga Salahudin Uno (KBSSU), Uni Dewi Una dan Hilma Srikandi Sandi Uno, Yanti dan Holis Sahabat Nusantara untuk Sandi Uno (Sanusa).

Artikel ini ditulis oleh: