Jakarta, Aktual.co — Pameran ‘Aku Dipenogoro: Sang Pangeran’ yang akan diadakan pada tanggal 6 Februari 2015 – 8 Maret 2015 yang bertempat di Galeri Indonesia.

Dr. Peter selaku kurator, mengaku bahwa dengan adanya pameran lukisan ini adalah untuk mengingat budaya dan pahlawan Indonesia dalam bentuk lukisan.

“Saya rasa tujuannya adalah untuk mendorong pemahaman yang lebih dalam akan ingatan budaya masyarakat di Indonesia” jelasnya kepada Aktual.co, Selasa (3/1), di Galeri Indonesia, Jakarta.

Ia kembali menjelaskan, bahwa di Indonesia harus mempunyai satu tempat dan satu wadah dimana terdapat beberapa karya seni peninggalan dari zaman pahlawan.

Pameran ‘Aku Dipenogoro’ ini adalah lanjutan dari pameran seni hasil karya Raden Saleh. Seni lukis yang mengisahkan pada masa saat perang Dipenogoro.

Pameran ini akan berlangsung mulai tanggal 6 Februari hinggal 8 Maret 2015 dari pukul 10.00-19.00 WIB, tanpa dipungut biaya apapun (gratis).

Artikel ini ditulis oleh: