Jakarta, Aktual.com – Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah menggelar pelantikan pergantian ketua Komisi X DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat. Pergantian itu antara Teuku Riefky Harsya kepada Djoko Udjianto yang menjabat sebagai wakil ketua badan anggaran (Banggar) DPR RI.

“Apakah pergantian ketua komisi X DPR RI ini, dapat disetujui?” tanya Fahri saat memimpin rapat pergantian, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (2/10).

“Setuju,” disambut para anggota dan pimpinan komisi X DPR RI yang hadir saat itu.

Menggenakan batik merah, Fahri menyampaikan agar ketua komisi yang bergerak dalam bidang pendidikan, olahraga dan pariwisata dapat tetap berkomunikasi secara koperatif seperti yang telah dilakukan selama ini antara komisi dengan pimpinan DPR RI.

“Kami tititpakan pesan, khususnya saya tentang banyaknya hal yang akan dilakukan ke depan dan saya ucapkan terima kasih kepada pak Teuku Riefky yang selama memimpin sangat baik kolegtif dan kolegial baik dengan internal maupun pimpinan dewan, dan semga ini dapat diterusakan oleh pimpianan selanjutnya dengan baik,” ucap dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang
Wisnu