Jakarta, Aktual.com – Wakil Ketua Komisi I DPR RI Meutya Hafid menilai bahwa terbaliknya bendera Indonesia di dalam buku panduan Sea Games 2017 oleh Malaysia sebagai penyelenggara merupakan tindakan ceroboh yang melukai persahabatan kedua negara.
“Terbaliknya bendera Indonesia dalam materi pertandingan persahabatan Sea Games adalah kecerobohan yang melukai rasa persahabatan dua negara,” kata Meutya, di Jakarta, Minggu (20/8).
Bahkan, komisi bidang luar negeri itu menyarankan agar Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi tidak dengan mudah menerima kunjungan Menpora Malaysia hingga kesalahan cetak itu diperbaiki.
“Saran saya kepada Menpora, tidak menerima dulu kunjungan Menpora Malaysia hingga kesalahan diperbaiki, materi dicetak ulang dan dibagikan ulang yang benar dengan penjelasan kepada forum Sea Games bahwa materi yang diterima sebelumnya salah,” tegas politikus Golkar itu.
“Karena diplomasi memang kerja sulit karena perlu kecerdasan, ketekunan serta kewaspadaan/kehati-hatian. Yang terucap, tertulis, tergambar dalam tugas diplomasi haruslah hasil olahan matang ke semua unsur tersebut,” pungkasnya.
(Reporter: Novrizal)
Artikel ini ditulis oleh:
Novrizal Sikumbang
Eka