Sejumlah bus diparkir di terminal bayangan di Jalan Layang di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (29/6). Keberadaan bus yang diparkir di pinggir jalan tersebut menyebabkan sebagian badan jalan tertutup dan mengganggu arus lalu lintas setempat. ANTARA FOTO/Yulius Satria Wijaya/kye/16

Baturaja, Aktual.com – Dua fraksi di DPRD Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan, mendesak pemkab setempat menertibkan terminal bayangan di Kota Baturaja yang jumlahnya semakin banyak.

Terminal bayangan kia marak dan menimbulkan kemacetan lalu lintas kendaraan itu sudah meresahkan masyarakat, kata sejumlah Fraksi DPRD Ogan Komering Ulu pada paripurna di Baturaja, Senin.

Menurut juru bicara Fraksi Gabungan PDIP dan PKPI Azuzandri, terminal bayangan itu antara lain di simpang Suska Kemala Raja, simpang empat Sukajadi, simpang tiga Tanjung Agung dan lainnya.

“Banyak angkutan umum yang mangkal tidak di tempat semestinya. Fraksi kami mengharapkan kepada pemkab segera menertibkan lokasi terminal bayangan tersebut. Salah satunya dengan mengupayakan pengaktifan kembali terminal tipe A Batu Kuning,” ujarnya.

Sementara juru bicara Fraksi Partai Golkar gabungan PBB dan PPP, Syaifuddin juga mengharapkan pihak instansi terkait dapat segera menertibkan terminal bayangan.

“Banyak terminal bayangan, seperti di simpang Suska, simpang empat jembatan Ogan 2, simpang tiga Tanjung Agung. Jika memang diperlukan, tempatkan saja petugas di lokasi tersebut,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Arbie Marwan