Menteri ESDM Sudirman Said

Jakarta, Aktual.com —  Investor Dubai Port Authority Corporation akan meninjau pelabuhan dan kawasan industri di Tanjung Api-Api, Sumatera Selatan, sebagai bakal lokasi investasi perusahaan asal Uni Emirat Arab tersebut. Dubai Port serius mengembangkan Pelabuhan Tanjung Api-Api beserta kawasan industrinya.

“Pada hari (Senin) ini, Pemerintah Provinsi Sumsel sudah mempresentasikan rencana pengembangan Tanjung Api-Api kepada Dubai Port dan besok (Selasa, 13/10) serta lusa (Rabu, 14/10) mereka akan datang ke Sumsel untuk meninjau lokasi,” ujar Menteri ESDM Sudirman Said dalam jumpa pers di Jakarta, Senin (12/10).

Ia berharap, kedatangan Dubai Port tersebut menghasilkan kesimpulan yang konkret sebagai persiapan ke tahapan selanjutnya. Hadir pula dalam presentasi antara lain perwakilan Kementerian Perhubungan, Kementerian Luar Negeri, dan Bappenas.

“Tugas saya sebagai ketua tim menjembatani semua pihak dari waktu ke waktu agar terjadi komunikasi yang baik, saling tukar informasi, dan kemudian terealisasi investasinya,” ujarnya.

Pengembangan Pelabuhan Tanjung Api-Api sudah direncanakan sejak lama, namun hingga kini belum terealisasi. Pemerintah sudah merencanakan jalur kereta api dan jalan tol menuju kawasan pelabuhan dengan luas areal yang disiapkan sekitar 1.000 ha tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Eka