Jakarta, aktual.com – Komunitas Dulure Anes berbagi takjil yang dibagikan kepada umat muslim disekitaran Kabupaten Blitar. Dengan mengusung tema Bergotong Royong Menyambut Kemenangan.
Tarmudi, selaku kordinator aksi menyampaikan kegiatan ini merupakan inisiasi yang dilakukan oleh Dulure Anes untuk merawat keberagaman dan toleransi antar sesama.
“Dikesempatan yang sama kami ingin mengenalkan sosok pemuda untuk perubahan bangsa kita bahwasanya pemuda tidak hanya berdiam diri menunggu perubahan akan tetapi pemuda adalah tonggak perubahan,” kata Tarmudi melalui keterangan resminya di Jakarta, Kamis (21/4).
Lanjutnya, sosok yang di maksud adalah Anes Dwi Prasetya pemuda yang lahir di Blitar yang sekarang sudah resmi bergabung di partai politik yaitu Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Maka dari itu kami yang mengenal dia senang dan sangat mendorong agar dia maju dalam perhelatan pesta rakyat tahun depan, dengan pengalaman yang beliau miliki, kami yakin akan membawa dampak positif untuk kemajuan bersama.
“Terlebih lagi saat ini peran orang muda sangat penting dunia politik, sehingga ada warna dan ide-ide segar yang akan dihasilkan. Ya semoga harapan kami bisa terwujud dan mas Anes benar-benar mau maju dalam pemilu tahun depan,” tandas Tarmudi.
Artikel ini ditulis oleh:
Zaenal Arifin