Jakarta, Aktual.com – Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral atau ESDM Ignasius Jonan mengangkat Ego Syahrial sebagai Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi atau Dirjen Migas, pada Direktorat Jenderal Minyak dan Gas Bumi Kementerian ESDM.
Ego yang baru menjabat selama 10 bulan sejak dilantik sebagai Kepala Badan Geologi pada 18 Agustus 2016 silam, kini dia mengganti jabatan yang sebelumnya diduduki oleh I Gusti Nyoman Wiratmaja Puja.
Sedangkan Wirat sendiri dipindah tugaskan menjadi Kepala Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral pada Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Energi dan Sumber Daya Mineral.
“Pertama saya mengucapkan selamat, dan kedua saya mengucapkan, bahwa tolong cara berfikirnya mulai diperbaiki, kelemahan dari pada aparatur negara, kalau punya anak buah itu harap lebih memikirkan anak buah dibanding diri sendiri,” kata Jonan pada prosesi pelantikan di Kementerian ESDM, Rabu (2/8)
Ego Syahrial, pria kelahiran 1 Juli 1962 memang sudah kerap menduduki posisi strategis di Kementerian ESDM, sehingga tah khayal dia menjadi bagian sejarah berbagai kasus pidana yang menjerat pejabat di Kementerian tersebut.
Artikel ini ditulis oleh:
Dadangsah Dapunta
Wisnu