Jakarta, Aktual.com – Indonesia menggandeng negara-negara di Asia Pasifik untuk semakin memberikan perhatian serius dalam memasuki era revolusi industri 4.0. Oleh karena itu, mereka berkomitmen untuk saling memperkuat dan melengkapi melalui pelaksanaan program regional yang strategis dengan membawa kesejahteraan ekonomi bersama.
“Kami percaya bahwa transformasi terhadap industri 4.0 akan membawa kita ke model bisnis baru pada industri manufaktur yang dapat memberi daya saing dan nilai tambah yang lebih tinggi,” kata Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto melalui keterangannya diterima di Jakarta, Jumat (9/11).
Menperin menyampaikan hal tersebut usai membuka Regional Conference on Industrial Development (RCID).
Menurut Airlangga, Konferensi Regional Pembangunan Industri ini bertujuan untuk berbagi mengenai kebijakan, pengalaman, teknologi, pengetahuan dan praktik terbaik terkait pengembangan sektor manufaktur dan implementasi industri 4.0.
“Pertemuan ini yang pertama digelar dengan dihadiri para perwakilan pemerintah, pelaku usaha, akademisi, dan pakar,” ujarnya.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid