Visual Gunung Lewotobi Laki-laki di Flores Timur, NTT, Sabtu (13/1/2024). ANTARA/Fransiska Mariana Nuka.

Wulanggitang, Aktual.com – Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) telah mengeluarkan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap potensi guguran lava erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT).

“Waspadai guguran ke arah timur laut dengan jarak luncur lebih kurang tiga kilometer,” kata Kepala Balai Pemantau Gunung Api dan Mitigasi Gerakan Tanah Wilayah Nusa Tenggara Zakarias Ghele Raja di Wulanggitang Flores Timur, Sabtu (13/1).

Gunung Lewotobi Laki-laki telah mengalami enam kali erupsi, mencapai ketinggian antara 700 hingga 1.500 meter dalam rentang waktu antara pukul 06.00 hingga 12.00 WITA.

Erupsi hari ini menghasilkan asap berwarna putih dan kelabu, disertai dengan gemuruh sedang hingga kuat.

Zakarias menjelaskan bahwa langkah-langkah antisipasi bencana untuk gunung dengan status Level IV atau Awas tetap sama. Masyarakat diminta untuk menjauhi wilayah dalam radius empat kilometer dari pusat erupsi, khususnya Desa Dulipali di Kecamatan Ile Bura.

Larangan serupa juga berlaku untuk wilayah sektoral lima kilometer ke arah barat laut-utara dan timur laut, termasuk Desa Nobo dan Nurabelen di Kecamatan Ile Bura.

Jika terjadi hujan abu, Zakarias menyarankan agar masyarakat menggunakan masker dan pelindung mata. Ia juga mengingatkan tentang potensi lahar hujan di sungai-sungai yang berhulu di puncak gunung jika hujan dengan intensitas tinggi terjadi.

“PVMBG senantiasa berkoordinasi untuk memberikan informasi ini kepada masyarakat,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Sandi Setyawan