Jakarta, Aktual.com — Even ‘Line Creative Day 2015’ merupakan puncak aksi kreatif pertama yang merangkul bakat-bakat anak muda Indonesia khususnya di bidang desain. Acara tersebut diperuntukan bagi penggiat industri kreatif di Tanah Air.
“Ini adalah ajang yang penting bagi kami untuk membentuk dan mengakomodasi potensi kreatif bakat-bakat yang luar biasa di Indonesia melalui ‘platform Line’, baik di creators market untuk sticker maupun webtoon,” demikian kata Senior Vice President, Eunjung Lee, kepada Aktual.com, di Jakarta, Kamis (5/11).
Eunjung Lee kembali mengatakan bahwa, pihaknya ingin berkontribusi memberikan kepercayaan kepada masyarakat Indonesia dalam sebuah gerakan kreatif yang bisa membantu perekonomian Indonesia secara umum.
‘Line Creative Day 2015’ mendapat respon serta didukung penuh oleh pemerintah Indonesia melalui Badan Ekonomi Kreatif (BeKraf).
“Kami sangat menghargai segala upaya yang telah dilakukan dan diinisiasi pihak Line di dalam mendukung perkembangan industri kreatif anak-anak bangsa, ini sangat sejalan dengan kebijakan pemerintah saat ini yang bekerja keras mencapai target kontribusi terhadap ekonomi dan kesejahteraan bangsa,” timpal Kepala Badan Ekonomi Kreatif Nasional, Triawan Munaf menambahkan.
Artikel ini ditulis oleh: