Jakarta, Aktual.com — Politikus Fahri Hamzah menyebut kritik yang selama ini dilontarkan bertujuan agar pemerintah bisa waspada.
Fahri menceritakan, kritikan yang dilontarkan kepada SBY saat menjabat sebagai presiden bukanlah dalam artian membenci, namun mengingatkan agar pemerintah kala itu tetap waspada.
“Dulu saya kritik, itu manfaatnya agar pemerintah waspada. Bukan kita benci,” kata Fahri, di gedung DPR, Jakarta, Sabtu (23/4).
Kini, dirinya mengaku memuji SBY karena di era SBY terdapat sejumlah prestasi, diantaranya tentang demokrasi hingga penurunan angka kemiskinan dan pengangguran.
“SBY memimpin kita 10 tahun, banyak yang sudah dilakukan. Kita harus belajar,” ujar Wakil Ketua DPR ini.
Kritikan juga diberlakukan Fahri terhadap Presiden Jokowi yang saat ini sedang memerintah. “Nanti kalau Pak Jokowi sudah pensiun saya puji.”
Diketahui, Fahri Hamzah telah dipecat dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Belakangan, Fahri berniat untuk bertemu dengan SBY namun belum terealisasi.
Artikel ini ditulis oleh: