Jakarta, Aktual.com – Anggota Komisi I DPR RI, TB Hasanuddin mengatakan bahwa tidak ada lagi permasalahan terkait dengan pencalonan KSAD Jenderal Gatot Nurmantyo sebagai calon panglima TNI yang baru.

Ia mengatakan bahwa rencananya fit and proper test (FnP) calon panglima akan digelar pada Rabu (1/7) pekan ini.

“Panglima hari rabu (1/7),” kata Hasanuddin kepada wartawan, di Komplek Parlemen, Senayan, Senin (29/6).

Menurut politikus PDI Perjuangan itu, setidaknya ada empat penekanan yang nanti akan ditanyakan kepada calon panglima tersebut.

“Kami akan meminta penekanan di 4 poin komitmen. Pertama, soal tingkat disiplin prajurit ditingkatkan lebih baik dari tahun sebelumnya. Kedua, lanjutkan program minimum esensial force, dimana kita sudah capai di 38 persen, nanti 5 tahun kedepan 68 persen dan 5 tahun berikutnya harus sudah tercapai 100 persen,”

“Sedangkan, penekanan ketiga meningkatkan profesionalisme dan diimbangi dengan kesejahteraan prajurit. Juga selesaikan masalah konflik TNI rakyat soal tanah. Itu garis besar, dan nanti pertanyaan akan bervariasi,” tandas dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang