Jakarta, Aktual.com – Rencana pertemuan Joko Widodo dengan Prabowo Subianto pasca KPU mengumumkan ketetapan hasil pemilu 2019, dinilai sulit terwujud. Hal tersebut dikarenakan agenda capres 02 itu cukup padat dalam waktu dekat ini.
“Belum tahu,” ucap Anggota Dewan Pengarah Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Fadli Zon di kompleks Parlemen, Selasa (28/5).
Dia mengaku tak yakin soal wacana yang belakangan ini terus digulirkan kubu petahana bakal terlaksana. “Saya kira semua orang berkonsentrasi untuk ibadah di hari-hari terakhir bulan Ramadan,” kata Fadli Zon.
“Kemudian ada Lebaran, setelah itu persidangan di Mahkamah Konstitusi,” sambung wakil ketua DPR itu.
Terlepas dari rencana baik pertemuan itu, menurut Fadli, hal terpenting sekarang ialah semua pihak menghormati proses hukum dan konstitusi sebagaimana diatur oleh undang-undang.
Pihak Prabowo pun kini tengah berkonsentrasi menghadapi persidangan dan menghadirkan bukti-bukti di Mahkamah Konstitusi (MK).
Menteri Koordinator bidang Kemaritiman, Luhut Binsar Pandjaitan, sebelumnya menyebut usaha pertemuan antara Presiden Joko Widodo dan Prabowo Subianto di tengah panasnya perpolitikan nasional terus dilakukan.
Bahkan Wakil Presiden Jusuf Kalla sudah bertemu dengan Prabowo. Namun, menurut Luhut, jika nanti ada waktu yang pas, tentu Jokowi dan Prabowo akan bertemu langsung untuk mendinginkan suasana.
Artikel ini ditulis oleh: