Medan, Aktual.com — Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Sumut menggelar silaturahmi bersama pemuka-pemuka agama di Medan Club, jalan Kartini, Rabu (22/7).
“Pak Wagub (Tengku Erry Nuradi) akan hadir, pak Kapolda dan Pak Pangdam juga,” ujar Humas Pimpinan Kantor Gubernur Sumut, Harvina Zuhra kepada Aktual.com.
Menurutnya, silaturahmi itu sebagai langkah mengantisipasi meluasnya dampak insiden intoleransi di Tolikara, Papua, ke wilayah Sumatera Utara.
“Ya (upaya pencegahan), pemuka-pemuka agama juga diundang hadir,” katanya.
Berdasarkan pantauan, sejumlah tokoh baik pejabat di Pemprov Sumut dan di Pemko Medan tampak sudah mulai hadir ke lokasi kegiatan. Tak hanya itu, para pemuka agama juga sudah berada di lokasi kegiatan.
Sementara itu, Kaban Kesbangpolinmas Sumut Eddy Sofyan mengatakan, silaturahmi yang melibatkan majelis agama dan ormas-ormas keagamaan itu merupakan tindaklanjut pertemuan beberapa waktu lalu dengan para pemuka agama di Sumut.
“Ya kita berharap kondisi di Sumut yang sudah terjalin baik selama ini tetap bertahan,” kata Eddy.
Artikel ini ditulis oleh: