Jakarta, Aktual.com – Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) bertugas mengentaskan daerah tertinggal dan kawasan perbatasan menjadi salah satu pusat pertumbuhan ekonomi nasional.

Untuk itu Kemendes PDTT mendorong 6 Bupati di daerah perbatasan untuk memasarkan potensi wilayahnya kepada calon investor. Melalui diskusi panel forum bisnis, Bupati dari Nunukan, Kapuas Hulu, Belu, Rote Ndao, Morotai dan Maluku Tenggara Barat bergantian menyampaikan paparannya di Hotel Garden Palace, Surabaya, Selasa (5/12)

“Kami berharap, melalui exposur masing-masing bupati, dapat menggugah investor untuk mengembangkan daerah perbatasan sesuai potensinya masing-masing,” ujar Maks Yoltuwu, Direktur Jenderal Pengembangan Daerah Tertentu Kemendes PDTT, Selasa (5/12).

Selain mengundang para calon investor, para peserta forum bisnis juga mendapatkan pembekalan-pembekalan dari Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) dan Kamar Dagang dan Industri (KADIN).

BKPM menyampaikan kebijakan-kebijakan dalam rangka mendukung insentif investasi khusus di Kabupaten Daerah Perbatasan. Sedangkan KADIN menyampaikan perannya dalam meningkatkan investasi sektor riil di Kabupaten Daerah Perbatasan.

Dukungan juga datang dari PT Mitra Bumdes Nusantara untuk meningkatkan investasi ekonomi di desa dan kawasan pedesaan berbasi Bumdes. Rangkain Forum Bisnis ini juga akan dilengkapi dengan seminar dan talkshow.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid