Jakarta, Aktual.com – Calon presiden nomor urut 3, Ganjar Pranowo, menekankan perlunya membahas pembangunan tambang batu andesit di Wadas dan pabrik semen Rembang, Jawa Tengah, dalam debat keempat Pilpres 2024 pada Minggu, 21 Januari 2024.

“Sebaiknya dibahas (persoalan semen Rembang dan bendungan Wadas dalam debat keempat),” ujar Ganjar di Pos Bloc, Jakarta, Minggu(14/1).

Ganjar melihat dua proyek ini seringkali menjadi sasaran kritik terhadap kinerjanya selama menjabat sebagai gubernur Jawa Tengah (2013-2023).

Oleh karena itu, debat keempat dianggap sebagai kesempatan untuk memberikan klarifikasi.

Dua proyek ini, menurutnya, merupakan Proyek Strategis Nasional (PSN), yang harus diselesaikan sebagai tanggung jawabnya sebagai gubernur.

Meskipun sering mendapat penolakan dan kritik, Ganjar bersyukur karena berhasil menyelesaikan keduanya.

Selain itu, dia mencatat keputusannya menolak izin pembangunan pabrik semen di Kebumen dan tambang emas di Wonogiri yang bukan merupakan PSN karena tidak memenuhi syarat lingkungan.

Debat keempat Pilpres 2024 akan mengangkat sejumlah tema besar, termasuk energi, sumber daya alam (SDA), pangan, pajak karbon, lingkungan hidup, agraria, dan masyarakat adat.

Meskipun lokasi, moderator, dan panelis belum diumumkan oleh KPU RI, Ganjar Pranowo telah menyoroti isu-isu penting yang ingin dia ajukan dalam forum tersebut.

Artikel ini ditulis oleh:

Firgi Erliansyah