Wakapolri Jenderal Pol Budi Gunawan (kiri) mengikuti upacara Serah Terima Jabatan Kapolda Papua dan Papua Barat di Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (31/7). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/Rei/ama/15.

Jakarta, Aktual.com — Politisi PKB Jazilul Fawaid mengatakan fraksinya di parlemen akan mendukung langkah Presiden Joko Widodo apabila mengajukan nama Komjen (Pol) Budi Gunawan sebagai calon Kapolri pengganti Jenderal Badrodin Haiti yang memasuki masa pensiun Juli mendatang.

Fraksi PKB sebagaimana fraksi lain, menurutnya konsisten mendukung Budi Gunawan sebagai calon Kapolri. Apalagi yang bersangkutan sebelumnya pernah menjalani uji kepatutan dan kelayakan di DPR RI dan mayoritas fraksi mendukungnya dalam sidang paripurna.

Saat itu, BG disetujui untuk dilantik Presiden menggantikan Kapolri Jenderal Sutarman. Dalam catatannya, fraksi yang mendukung BG menjadi Kapolri ada 8 fraksi. Masing-masing F-PDIP, F-Golkar, F-Gerindra, F-PKS, F-PKB, F-NasDem, F-Hanura dan F-PPP, sementara Fraksi Demokrat dan Fraksi PAN meminta DPR menunda persetujuan tersebut.

Kini, lanjut dia, BG secara hukum sudah ‘clear and clean’ dari berbagai kasus hukum yang dituduhkan kepadanya setahun lalu melalui praperadilan. Diyakini dia semua fraksi sebagaimana sebelumnya akan mendukung Komjen BG sebagai Kapolri.

“Kalau Presiden Jokowi mengajukan Komjen (Pol) Budi Gunawan sebagai calon Kapolri menggantikan Badrodin Haiti, maka FPKB akan mendukung. Kalau masih ada yang mengaitkan kasus hukum sebelumnya, putusan praperadilan bisa dijadikan dasar pertimbangan,” kata Jazilul, Rabu (8/6).

Anggota Komisi III DPR, Marsiaman Saragih, menambahkan, 10 fraksi yang ada di Komisi III DPR pada saat itu sebenarnya mendukung secara aklamasi calon tunggal yang diajukan Presiden Jokowi.

“Saya hanya mengingatkan proses uji kelayakan dan kepatutan di Komisi III DPR tahun lalu, 10 fraksi secara bulat, 100 persen memilih Budi Gunawan sebagai Kapolri,” ucapnya.

Dengan mengacu kepada sikap 10 fraksi di Komisi III DPR itu, mestinya BG saat ini juga yang diajukan sebagai calon Kapolri. Apalagi melihat kinerja BG sebagai Wakapolri, tidak ada hal-hal yang aneh yang dianggap menjadi ganjalan dia. Begitu juga selama berduet dengan Badrodin Haiti.

“Duet Badrodin Haiti-Budi Gunawan selama ini bagus-bagus saja, tidak ada masalah,” terang Marsiaman.

Karena itu, Marsiaman lebih setuju jika calon Kapolri ini dikembalikan kepada sikap fraksi di Komisi III DPR yang sudah pernah memiih Budi Gunawan sebagai Kapolri.

Artikel ini ditulis oleh: