Jakarta, Aktual.co — Gerakan Dekrit Rakyat Indonesia (GDRI) mengungkapkan bahwa dalam pertemuan yang dilakukan dengan pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), pihaknya juga menyerahkan sejumlah nama menteri kabinet kerja Jokowi-JK yang terindikasi bermasalah hukum.
“Berangkat dari beberapa data yang dilacak teman-teman, bermasalah, pernah diperiksa KPK, punya masalah hukum,” ucap Karyono Wibowo dari Lingkar Studi Trisakti kepada wartawan, di kantor KPK, Jakarta Selatan, Senin (3/11).
Ia pun tidak segan mengungkapkan sejumlah nama menteri kabinet kerja yang dilaporkan kepada institusi pimpinan Abraham Samad Cs untuk segera ditindaklanjuti. (Baca: Relawan Tolak Rini Soemarno dan Sudirman Said)
” Ada beberapa nama-nama menteri yang dilaporkan,” papar dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Reporter: Novrizal Sikumbang