Bantul, Aktual.com – Gempa tektonik berkekuatan 5,6 Skala Richter mengguncang Yogyakarta, Rabu (11/11), pukul 18.45 WIB, dengan pusat gempa di laut yang berada 120 kilometer barat daya Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Yogyakarta, Tony Agus Wijaya mengatakan posisi pusat gempa berada di 8.97 Lintang Selatan (LS) dan 110.19 Bujur Timur (BT), pada kedalaman 93 kilometer.
Tony Agus juga menyatakan, gempa ini tidak menimbulkan tsunami.
“Cukup kencang, namun gempa itu tidak menimbulkan tsunami,” kata dia.
Gempa ini juga dirasakan masyarakat yang berada di Jatinangor, Sumedang, Jawa Barat.
Artikel ini ditulis oleh: