Padang, Aktual.com – Gempa berkekuatan 5,5 Skala Richter (SR) sekitar pukul 18.28 WIB, Senin (9/1) tidak hanya dirasakan di Kota Padang.

Gempa yang cukup kuat itu juga dirasakan oleh warga Solok, Pariaman, Padang Pariaman, Pesisir Selatan hingga Muko Muko Bengkulu.

Berdasarkan data dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), jika gempa berasal dari zona subduksi lempeng Hindia Australia dan Eurasia.

Dimana, gempa berkedalaman 17 kilometer dengan pusat gempat 64 kilometer Barat Laut Pesisir Selatan atau 83 kilometer Barat Daya Kota Padang.

“Gempa sendiri tidak berpotensi tsunami,” kata Kasi Obervasi dan Informasi BMKG Ketaping, Budi Samiaji.

Data BMKG menunjukkan, jika gempa dirasakan keras di Kota Padang, Pesisir Selatan dan Muko-Muko Bengkulu. Untuk daerah Muko-Muko dilaporkan jika gempa dirasakan mengayun secara horizontal selama 5 hingga 10 detik.

“Sedangkan untuk daerah Solok, Pariaman dan PadangPariaman dirasakan ringan,” jelasnya.

Hingga saat ini, belum terdapat laporan terkait kerusakan maupun korban jiwa.

(Ikhwan)

Artikel ini ditulis oleh: