Jakarta, Aktual.com — Partai Gerindra mendukung rencana Partai Golkar mengusulkan Presiden Indonesia ke 2 Soeharto mendapapatkan gelar Pahlawan Nasional.
“Ya saya sepakat dan mendukung, karena saya yakin ini suara mayoritas rakyat Indonesia yang menilai,” ujar politisi Gerindra Sodik Mudjahir, melalui pesan singkat, Minggu (22/5).
Menurut Wakil Ketua Komisi VIII DPR Tersebut jasa Soeharto dalam membangun bangsa tidak bisa dipandang sebelah mata.
“Kita sebagai bangsa Indonesia mempunyai dua ukuran fundamental untuk menilai jasa dan masalah para pemimpin kita yaitu berdasar pada Pancasila 1945 dan Undang-Undang Dasar,” ujarnya.
Sodik menganggap Soeharto pantas mendapatkan gelar pahlawan lantaran kesalahan di masa lalunya bukanlah suatu kesalahan mendasar yang merusak pilar bangsa Indonesia.
“Dia memang ada kesalahan tapi tidak melawan empat pilar dasar, disamping juga banyak hal menyoal soal jasa-jasanya,” pungkasnya.
Artikel ini ditulis oleh: