Jakarta, Aktual.co — Tim “liliput” di kualifikasi Piala Eropa Gibraltar, telah berpisah dengan pelatih Allen Bula kurang dari satu bulan sebelum mereka menghadapi Skotlandia pada pertandingan kualifikasi krusial bagi pasukan Gordon Strachan.
“Asosiasi Sepak Bola Gibraltar dapat mengonfirmasi bahwa kami telah berpisah dengan pelatih tim nasional A Allen Bula, dengan dampak yang berlaku secepatnya,” kata Asosiasi Sepak Bola Gibraltar dalam pernyataannya, seperti dikutip dari AFP, Selasa (3/3).
“Setelah penyelidikan mendalam dan berhati-hati, terhadap berbagai masalah internal, Asosiasi Sepak Bola Gibraltar sampai pada kesimpulan bahwa pergantian (pelatih) dalam waktu sesegera mungkin merupakan hal yang layak. Ini bukan keputusan yang diambil dengan mudah atau terburu-buru,” tambah pernyataan itu.
Gibraltar untuk pertama kalinya ambil bagian dalam kualifikasi Piala Eropa setelah mendapatkan keanggotaan pada 2013.
Di bawah asuhan Bula, mereka menelan kekalahan 0-7 dari Polandia dan Republik Irlandia pada dua pertandingan kompetitif pertamanya.
Bagaimanapun, mereka tampil lebih baik saat kalah 0-4 dari juara dunia Jerman pada pertandingan terakhirnya.
Skotlandia, yang bertekad lolos ke turnamen utama pertama mereka sejak 1998, akan menjamu Gibraltar di Hampden Park pada 29 Maret.
Artikel ini ditulis oleh:

















