Jakarta, Aktual.co — Pebulutangkis Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii menjadi wakil satu-satunya ganda putri yang berhasil melaju ke babak perempat final turnamen Indonesia Open Super Series Premier 2015 setelah mengalahkan pasangan Thailand Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerattanachai.
Pasangan ganda putri peringkat tujuh dunia berhasil menang atas ganda putri Thailand peringkat 13 dunia itu dua game langsung dengan skor 22-20, 21-17 dalam pertandingan selama 49 menit di Istora Senayan, Jakarta, Kamis (4/6).
Greysia mengatakan, kendala angin di Istora, cukup berpengaruh dalam permainannya.
“Tetapi kami untungnya bisa fokus untuk mengatur bola. Di pertandingan selanjutnya, ini akan menjadi bahan evaluasi, harus fokus juga dengan keadaan lapangan,” katanya usai pertandingan.
“Tadi game pertama terlalu buru-buru sehingga kami menyerangnya tidak siap. Namun, pada set kedua kami bisa menguasai keadaan dan permainan,” tambahnya.
Di perempat final, Nitya/Greysia akan berhadapan dengan pasangan Tiongkok peringkat tiga dunia Luo Ying/Luo Yu yang sebelumnya mengandaskan pasangan Korea Selatan Chang Ye Na/Jung Kyung Eun dengan dua game langsung 21-16, 21-17.
Sebelumnya, Ganda putri Indonesia Nitya/Greysia menargetkan lolos ke babak depalan besar turnamen BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015.
“Yang pasti pelatih ingin lebih dari delapan besar tetapi kalau bisa lewatin pemain-pemain unggulannya dulu. Kami nanti mau main dengan tenang, memberikan yang terbaik siapa pun lawannya,” kata Greysia.
Artikel ini ditulis oleh: