Jakarta, aktual.com – Gubernur DKI Jakarta Anies Baswesdan mengimbau massa yang berunjuk rasa di depan Kantor Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) RI, Jalan Thamrin, Jakarta, untuk menjaga ketertiban hingga selesai seperti hari sebelumnya.
“Untuk yang berada di sini saya anjurkan jaga agar seperti kemarin sore sampai malam tertib. Itu saja dijaga, selebihnya sampaikan aspirasi dan bagi petugas sesuai ‘SOP’ itu dijalankan insyaAllah semua aman,” ujar Anies Baswedan usai melakukan koordinasi di Kantor Bawaslu RI, Jakarta, Rabu (22/5).
Anies Baswedan mengatakan kedatangannya ke Kantor Bawaslu RI untuk berkoordinasi terkait kondisi terkini Ibu Kota.
Menurut dia, secara umum Jakarta aman dan kondusif, hanya di wilayah Petamburan dan Jalan Thamrin yang dilakukan pengamanan ekstra.
“Yang lain baik-baik saja. Jadi saya mengajak masyarakat berkegiatan seperti biasa, jelang berbuka puasa juga seperti biasa,” ucap Anies Baswedan.
Anies menyambangi Kantor Bawaslu RI pada pukul 15.20 WIB dan meninggalkan lokasi sekitar 15 menit kemudian.
Ada pun aksi massa di depan Gedung Bawaslu RI terpantau kondusif dan tertib.
Peserta aksi yang terpusat di persimpangan Jalan M.H. Thamrin dan Wahid Hasyim menyuarakan aspirasi mereka bergantian dengan orasi serta meneriakkan yel-yel dan bertepuk tangan.
Ant.
Artikel ini ditulis oleh:
Zaenal Arifin