“Alhamdulillah di Asian Games kami tidak ada masalah dengan transportasi. Jangan khawatir dengan persiapan kita di Palembang, Insya Allah semua siap,” katanya.

Mengenai hambatan yang dihadapi dalam persiapan Asian Games, Alex mengakui yang utamakan dana karena Sumsel bukan Provinsi terbesar dan terkaya.

Namun untuk itu Sumsel tak pernah lelah terus berupaya mendapatkan dukungan dari berbagai pihak termasuk pemerintah pusat berupa pembangunan infrastruktur penunjang Asian Games.

“Istilah orang Palembang walaupun” “buntu” atau tidak punya uang kami masih tetap bisa membangun. Berkat Asian Games, kami mendapat jalan tol, dua jembatan baru, jembatan layang, kereta api ringan dan lainnya,” katanya.

Mengingat perjuangan yang tak sedikit itu, gubernur mengatakan, Asian Games di Palembang, Sumatera Selatan seperti menjadi taruhan lahir batin.

“Dengan segala kekurangannya Sumsel bertekad memberikan yang terbaik untuk suksesnya Asian Games,” ujar dia.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara