Jakarta, Aktual.com — Gunung Sinabung di Kabupaten Karo, Sumatera Utara kembali mengeluarkan awan panas, Selasa (21/7).

Petugas pemantau Gunung Sinabung Nabawi menyebutkan guguran awan panas terjadi sekira pukul 17.15 wib dengan jarak luncur 2.500 meter ke arah tenggara timur.

“Awan panas terjadi sekira pukul 17.15 Wib ke arah tenggara timur, sementara ketinggian kolum 500 meter, arah angin ke timur timur laut,” sebut Nabawi.

Nabawi tak menampik, arah angin dapat menyebabkan Kota Medan akan diguyur awan panas. “Tergantung kecepatan angin juga sih,” katanya.

Sementara itu menurut Nabawi, dalam beberapa hari terakhir gunung Sinabung dalam situasi stabil. Sinabung masih dalam status Awas. “Status awas masih stabil,” katanya.

Artikel ini ditulis oleh:

Editor: Nebby