Jakarta, Aktual.com – Anggota Komisi XI DPR RI Hafisz Tohir sepakat jika memang ada wacana rancangan APBN alternatif (tandingan) terhadap RAPBN 2017 yang disampaikan pemerintah beberapa waktu lalu.

“Setuju, karena itu ( APBN alternatif) untuk kebaikan pemerintah sendri, dan tidak ada juga UU yang dilanggar,” kata Hafisz saat dihubungi, di Jakarta, Selasa (23/8).

Menurut politikus PAN itu, langkah dewan tidak lain untuk menjaga pemerintah agar berhati-hati dalam mengajukan anggaran kepada DPR, sehingga jangan terkesan dewan hanya menjadi tukang stempel persetujuan setiap apa yang diusulkan pemerintahan Jokowi-JK.

“Bisa juga begitu, kan akhirnya pemerintah akan berhati-hati dalam mengajukan anggaran kepada DPR. Jangan terkesan DPR hanya menjadi tukang Stempel saja, nggak baik bagi sistem demokrasi,”

APBN tandingan, lanjutnya, bertujuan untuk mengontrol dan bukan untuk tandingan yang sebenarnya.

“Jadi kita sebetulnya membantu pemerintah supaya tidak meleset terlalu jauh dalam politik anggaran kedepan, karena taruhannya akan sangat dahsyat bagi bangsa dan negara ini,” pungkasnya.

 

*Novrizal

Artikel ini ditulis oleh:

Novrizal Sikumbang