Jakarta, Aktual.com – Ketua DPW PPP Abraham ‘Lulung’ Lunggana, mulai pasrah menatap Pemilihan Gubernur DKI dan terancam tidak ambil bagian dalam meriahnya pesta rakyat Jakarta lima tahun sekali tersebut.
Kader PPP kubu Djan Faridz ini padahal sempat antusias maju mencalonkan diri sebagai gubernur. Namun, kali ini Lulung sudah berpikir jika dia dan partainya, hanya sebatas penonton di Pilkada DKI Ferbruari 2017 mendatang.
“Kemungkinan gak ikut pilkada mungkin, kalau melihat dari situasi dan kondisi hari ini MK (Mahkamah Konstitusi) belum mutuskan judicial review terhadap PPP Saya atau kubu Romy,” kata Lulung saat ditemui di Gedung DPRD DKI, Selasa (16/8).
Karena itu, pria yang tenar disapa Haji Lulung ini tidak kaget lagi karena sudah memprediksi jauh sebelumnya mengenai situasi sekarang yaitu polemik partai menjadi batu ganjalan.
“Makanya dari jauh hari saya katakan saya siap dicalonkan atau tidak dicalonkan,” pasrah Lulung.
Meski demikian, dia tak mau ambil pusing soal pencalonannya. Sebab, dengan posisinya sekarang sebagai Wakil Ketua DPRD DKI, dekat dengan warga DKI adalah sebuah keharusan.
“Kalau saya frustasi saya gak akan bekerja terus. Saya terus bekerja sampi hari ini mensosialisasikan nama saya karena kenapa? Karena kalau saya sudah sosialisasi dan lebih terus dikenal saya akan tetap bersama-sama orang-orang yang nanti akan melawan Ahok,” bebernya.
Bahkan, Lulung dan jargonya HALUS (Haji Lulung Untuk Semua), bakal merilis hasil survei terhadap warga Jakarta terhadap sosoknya.
“Teman-teman suka Haji Lulung lagi survei di berapa tempat sampai tanggal 9. Berapa survei saya? Nanti kita lihat,” tandasnya.
(Fadlan Butho)
Artikel ini ditulis oleh:
Arbie Marwan