Jakarta, Aktual.com — Model dan artis Filipina berusia 26 tahun mendapat mahkota sebagai ‘Ratu Sejagat’, pada Minggu (20/12) waktu setempat. setelah pembawa acara Steve Harvey sebelumnya keliru mengumumkan pemenang kontes ke-64 tersebut adalah Putri Kolumbia.
Pia Alonzo Wurtzbach, aktris keturunan Filipina-Jerman, lahir di Jerman dan dibesarkan di Cagayan de Oro, Filipina, semula diumumkan pada urutan kedua di bawah putri Kolombia, namun kemudian Harvey mengatakan telah salah mengumumkan pemenang ‘Ratu Sejagat’ tersebut.
Ariadna Gutierrez Aravalo (21) dari Sincelejo, Kolumbia, sudah dimahkotai Ratu Sejagat 2014 Paulina Vega, juga asal Kolumbia, namun kemudian dipaksa melepas mahkotanya untuk diberikan kepada Putri Filipina, Pia Alonzo Wurtzbach.
Olivia jordan (27) asal Tulsa, Oklahoma, menempati posisi ke tiga.
“Saya sangat menyesal,” kata Harvey dalam permintaan maaf melalui Twitter kepada Putri Kolumbia dan Putri Filipina.
‘Ratu Sejagad 2015’ mengatakan, “menggunakan suaranya untuk mempengaruhi kaum muda dan akan meningkatkan kepedulian atas beberapa hal seperti HIV yang sangat relevan dengan negerinya.”
Artikel ini ditulis oleh: