Jakarta, Aktual.com – Ketua DPD Hanura Sumatera Barat, Marlis menilai kepemimpinan Oesman Sapta Odang di Partai Hanura sangatlah buruk. Ketua Umum Hanura sebelumnya, Wiranto, disebut Marlis masih memiliki gaya kepemimpinan yang lebih baik.
Marlis pun menganalogikan kedua sosok tersebut sebagai pilot yang membawa pesawat yang sama dalam waktu yang berbeda. Pesawat yang dibawa tentunya adalah Partai Hanura.
“Ketika dengan Pak Wiranto dulu pilotnya kami dibawa tenang. Kalau pun ada angin kencang, turbulensi tak kuat,” ujar Marlis saat jumpa pers di Kantor DPP Hanura, Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (16/1).
“Sedangkan ketika hari ini pilotnya diganti oleh OSO, manuver yang terjadi membuat kami penumpang muntah dan kami terus coba bertahan, tapi sekarang tak bisa lagi,” tambahnya.
Kondisi demikian membuat Marlis bersama 26 DPD lainnya dan lebih dari 400 DPC Hanura mengajukan mosi tidak percaya terhadap kepemimpinan OSO.
Artikel ini ditulis oleh:
Teuku Wildan
Andy Abdul Hamid