Jakarta, Aktual.com – Harga cabe di Pasar Induk Kramat Jati, Jakarta Timur hari ini, Selasa (27/10), terpantau di kisaran 11 ribu per kilo.

Untuk cabe merah keriting, meski naik Rp1.000 dari harga kemarin, harganya hanya Rp10.000/kg. Cabe merah besar dan cabe rawit merah juga sama, naik Rp1.000. Menjadi Rp12.000/kg dan Rp11.000/kg. Sedangkan cabe rawit hijau stabil di Rp12.000/kg.

Seperti dilansir dari Info Pangan Jakarta, harga bawang merah terpantau stabil Rp14.000/kg, bawang putih Rp19.000/kg, kentang Rp8.000/kg, tomat Rp9.000/kg, kelapa kupas Rp5.000/butir.

Namun perbedaan harga terjadi di Pasar Senen Blok III-VI. Cabe merah keriting, cabe merah besar, dan cabe rawit hijau masih di kisaran Rp20.000/kg. Sedangkan cabe rawit merah Rp25.000/kg.

Untuk bawang merah dan bawang putih harga tidak jauh berbeda. Bawang Merah Rp18.000/kg, bawang putih meski turun Rp1.000 menjadi Rp20.000/kg atau tetap terbilang tinggi.

Sedangkan daging sapi paha belakang di Pasar Senen stabil di Rp120.000/kg dan daging sapi murni Rp100.000/kg.

Artikel ini ditulis oleh: