Jakarta, Aktual.com – Harga kebutuhan bahan pokok di sejumlah pasar tradisional Kota Madiun, Jawa Timur terpantau mulai mengalami kenaikan sejak sepekan terakhir akibat tingginya permintaan konsumen.

Pantauan di Pasar Sleko dan Pasar Besar Baru Kota Madiun, sejumlah komoditas yang mengalami kenaikan harga di antaranya telur ayam ras dan aneka sayuran, seperti cabai keriting, cabai merah besar, dan tomat.

“Kenaikan harga telur ayam terjadi sejak sepekan terakhir. Kalau sayuran seperti tomat dan cabai, naiknya sejak memasuki musim hujan,” ujar seorang pedagang di Pasar Sleko Madiun, Lastri, Sabtu.

Harga telur ayam ras naik dari kisaran Rp18.000 hingga Rp18.500 per kilogram menjadi Rp21.000 hingga Rp22.000 per kilogram.

Sedangkan, harga cabai keriting naik bertahap dari Rp28.000 per kilogram menjadi Rp35.000 per kilogram. Bahkan di Pasar Sleko Kota Madiun, harga cabai keriting telah mencapai Rp40.000 per kilogram.

Harga cabai merah besar naik dari Rp24.500 menjadi Rp30.000 per kilogram, sedangkan harga tomat sebelumnya Rp5.000 hingga Rp8.000 kini menembus Rp11.000 per kilogram.

Menurutnya, kenaikan harga itu, khususnya cabai dan tomat disebabkan stok di pasaran saat ini mulai terbatas. Buah tomat banyak yang rusak akibat curah hujan yang tinggi di sentra produksi seperti wilayah Plaosan, Magetan. Demikian juga dengan cabai keriting dan merah besar.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby