Jakarta, Aktual.co — Kelompok musik Acapella asal Indonesia Jamaica Cafe dan O-Kai Singers asal Taiwan akan mengadakan pertunjukan bersama pada Rabu (26/11) di Lotte Shopping Avenue Jakarta Pusat.
“Kami sudah menyiapkan beberapa lagu berbahasa Mandarin untuk ditampilkan di pertunjukan nanti. Selain itu, kami juga akan menyanyikan lagu daerah Indonesia yakni Yamko Rambe Yamko dari Provinsi Papua,” kata Riko, salah satu personil Jamaica Cafe.
Menurut Riko, menyanyikan lagu berbahasa Mandarin merupakan tantangan tersendiri bagi kelompoknya, karena aksen bahasa Bandarin harus tepat penyebutannya.
“Kita mempelajari aksen lagu Mandarin yang akan dibawakan sehingga walaupun tidak fasih berbahasa Mandarin, tapi paling tidak pengucapan kata tidak salah,” katanya.
Riko juga memuji kekompakan grup Acapella O-Kai Singers dalam membawakan lagu. “Walaupun hanya beranggotakan lima orang, pembagian vokal merata. Bahkan mereka punya personil yang bisa melakukan beatbox, ada dua orang vokalis utama dan satu yang menirukan suara bas,” katanya.
Sementara itu salah satu personil grup Acapella O-Kai Singers asal Taiwan, Lai Jia Ching, mengatakan kelompoknya akan menyanyikan lagu berjudul Dayung Sampan versi Bahasa Mandarin, sedangkan Jamaica Cafe akan menyanyikan lagu yang sama dalam versi Bahasa Indonesia.
“Kami merasa terhormat bisa berkolaborasi dengan Jamaica Cafe. Kami salut dengan jangkauan musik kelompok ini yang sangat luas mulai dari hip hop, pop bahkan lagu-lagu perjuangan,” kata Lai.
Grup Acapella O-Kai Singers merupakan kelompok musik acapella yang telah mendapatkan sejumlah penghargaan baik di dalam maupun luar negeri. Empat dari total lima anggota kelompok ini berasal dari suku aborigin di Taiwan.
Sementara itu grup musik Jamaica Cafe merupakan kelompok vokal jenis Acapella pertama di Indonesia. Kelompok ini didirikan sejak tahun 1991 dan telah melakukan pertunjukan di berbagai negara di Asia Tenggara.
Pertunjukan bersama grup Acapella O-Kai Singers dan Jamaica Cafe didukung oleh Kantor Perdagangan dan Ekonomi Taiwan (TETO) di Jakarta.
Artikel ini ditulis oleh: