Jakarta, Aktual.com — Kepala Korps Lalu Lintas Polri Irjen Royke Lumowa memantau uji coba penerapan pelat nomor ganjil genap di pintu tol Cibubur masuk arah Jakarta. Pantauan berlangsung pada pukul 06.00 WIB, Selasa (17/4) pagi.

Menurut dia, masyarakat sudah mengetahui adanya peraturan ganjil genap, meski uji coba penerapan baru berjalan dua hari.

“Hasil evaluasi hari ini dibandingkan kemaren sudah lebih lancar, pengendara telah memahami ganjil genap yang diberlakukan,” ujar Royke kepada wartawan.

Yang jelas, lanjut jenderal bintang dua itu, selama masa uji coba penerapan ganjil genap tidak akan dikenakan sanksi terhadap pengemudi yang melanggar.

Untuk itu, Royke memberikan saran kepada pengguna jalan tol agar terhindar dari pemberlakuan ganjil genap tersebut.

Artikel ini ditulis oleh: