London, Aktual.com – Pelatih sementara Chelsea yang baru Guus Hiddink melihat timnya mengalahkan Sunderland dengan skor 3-1 pada Minggu (20/12) dini hari WIB.

Ditunjuk sebelum pertandingan dimulai untuk menggantikan Jose Mourinho yang dipecat, Hiddink menyaksikan pertandingan dari tribun penonton di Stamford Bridge ketika Chelsea mengamankan kemenangan melalui gol-gol Branislav Ivanovic, Pedro Rodriguez, dan Oscar.

Pertandingan ini berlangsung dalam tensi panas, ketika para penggemar Chelsea menyuarakan kemarahan mereka terhadap pemecatan Mourinho terhadap para pemainnya sendiri.

Hiddink (69) kembali ke Chelsea dengan harapan dapat mengulang keberhasilannya menyelamatkan tim London itu dari keterpurukan seperti yang dilakukannya pada 2009, ketika ia membawa klub itu menjuarai Piala FA setelah diberikan tanggung jawab besar oleh pemilik klub Roman Abramovich.

Dengan pelatih tim pertama Steve Holland mengasuh tim, Hiddink menyaksikan pertandingan di samping Abramovich dan mantan penyerang Chelsea Didier Drogba, ketika sang juara bertahan memulai hidup tanpa Mourinho.

Spanduk-spanduk pro Mourinho terlihat di seantero stadion — satu spanduk berbunyi, “Anda mengecewakan Jose, Anda mengecewakan kami” — dan namanya dinyanyikan oleh para penggemar tuan rumah sejak awal pertandingan.

Meski mendapat sambutan kurang menyenangkan dari para penggemarnya sendiri, Chelsea memulai pertandingan dengan baik, Ivanovic menyundul tendangan sudut Willian untuk menjadi gol pada menit kelima, dan Pedro menyambar umpan silang Willian delapan menit kemudian.

Dua gol Mahrez Oscar menambahi gol ketiga pada awal babak kedua dengan eksekusi penalti, sebelum Fabio Borini membalas dengan sepakan dari jarak dekat untuk tim tamu. Kemenangan ini membuat Chelsea naik ke peringkat ke-15, unggul empat angka dari zona degradasi.

Artikel ini ditulis oleh: