“Peran serta masyarakat khususnya kalangan elite diharapkan agar melakukan aksi nyata keprihatinan atas kondisi ekonomi kita dan jangan sampai sebaliknya, (yaitu) memborong dolar,” ujar Idrus.
Kurs Acuan Jakarta Interbank Spot Dolar AS Rate (Jisdor) yang diumumkan Bank Indonesia, Jumat ini, menunjukkan rupiah diperdagangkan di Rp14.409 per dolar AS, melemah 22 poin dibandingkan Kamis (6/7) yang sebesar Rp14.387 per dolar AS.
Namun, di pasar spot, Jumat siang pukul 13.40 WIB, rupiah sudah menunjukkan penguatan ke level Rp14.380 per dolar AS.
Artikel ini ditulis oleh:
Andy Abdul Hamid