Jakarta, Aktual.com – Hujan deras yang disertai angin kencang dan petir dalam beberapa hari belakangan di Jabodetabek, tampaknya tidak akan terhenti, setidaknya hingga Senin (8/5).
Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) merilis ramalan cuaca yang berisi adanya ancaman hujan deras yang disertai angin kencang dan petir di beberapa wilayah Jabodetabek.
“Waspada potensi hujan sedang disertai kilat/petir dan angin kencang dengan durasi singkat di wilayah Jaksel, Jaktim, Depok, Tangerang, Bekasi dan Bogor antara siang, sore dan menjelang malam hari,” demikian peringatan yang dilansir situs resmi BMKG, Senin (8/5) dini hari.
Pada Senin siang hingga petang, BMKG memperkirakan seluruh daratan Jabodetabek akan diguyur hujan. Selain hujan deras yang disertai angin dan petir pada wilayah-wilayah yang telah disebutkan di atas, tercatat hujan lokal akan membasahi wilayah Jakarta Pusat dan Jakarta Utara. Sedangkan Kepulauan Seribu menjadi satu-satunya wilayah di Jabodetabek yang berawan pada siang hingga petang.
Memasuki malam hari, BMKG memperkirakan hujan berintensitas lokal akan mengguyur semua wilayah Jabodetabek, kecuali Bekasi. Wilayah Bekasi diprediksi BMKG hanya akan diselimuti awan tebal pada malam hari.
Sementara itu, di awal hari atau pagi hari, seluruh wilayah Jabodetabek justru disebut BMKG akakn cerah berawan hingga menjelang siang hari.
Suhu udara di Jabodetabek diperkirakan BMKG akan berkisar pada 22 hingga 33 derajat Celcius. Sedangkan tingkat kelembaban di wilayah yang sama tercatat berkisar 65 hingga 90 persen.[Teuku Wildan]
Artikel ini ditulis oleh:
Teuku Wildan
Andy Abdul Hamid