Jakarta, Aktual.com — Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) DKI Jakarta Syarifuddin Abdul Ghoni meminta pengamat ekonomi politik Ichsanuddin Noorsy tidak setengah-setengah untuk maju sebagai calon Gubernur DKI Jakarta.
“Kalau beliau siap kita dukung, musti yang bisa bangun Jakarta. Kalau ia ingin maju, berjuang, jangan setengah-setengah dan tidak pernah berpikir mundur selangkah pun,” kata Syarifuddin saat ditemui aktual.com dalam acara silaturami Ichsanuddin Noorsy di pondok pesantren Al Hidayah, Kembangan, Jakarta Barat, Jumat (16/10).
Jika dipastikan maju, pihaknya menyarankan Ichsanuddin Noorsy mengkalkulasi kembali kekuatan jaringan dalam rangka memenangkan kursi ‘DKI satu’.
Pendapat senada disampaikan pengasuh ponpes Al Hidayah, KH Ahmad Jawawi Masud Bin Guru Abdul Majid. Ichsanuddin Noorsy diminta yakin dan tidak mundur sedikit pun. Dia mengaku siap membangun jaringan pendukung untuk pria yang akrab disapa Bang Noorsy itu.
“Saya akan menyampaikan kepada ulama dan santri se-Jakarta Barat, untuk mendukung Bang Noorsy dan menolak money politik,” kata cucu pendiri ponses Al Hidayah ini.
ketika dikonfirmasi kepada Ichsanuddin Noorsy terkait namanya yang terus disebut-sebut bakal dicalonkan di pilkada mendatang, Mantan wartawan itu hanya tersenyum.
Artikel ini ditulis oleh: