Jakarta, Aktual.com – Oscar Darmawan, CEO Indodax, mengungkapkan bahwa Indodax memiliki komitmen untuk memperkuat sektor kripto di Indonesia sejalan dengan resmi beroperasinya bursa kripto.

“Salah satu bukti nyata dari komitmen ini adalah penghargaan yang kami terima tahun lalu sebagai platform pertukaran aset kripto yang paling patuh dalam membayar pajak menurut Kementerian Keuangan,” ujar Oscar dalam pernyataan resmi di Jakarta pada hari Kamis.

Oscar menyatakan bahwa dalam usaha memperkuat industri kripto, Indodax selalu menjalankan bisnisnya sesuai dengan visi dan regulasi pemerintah Indonesia. Langkah ini diambil untuk membangun tingkat kepercayaan yang kuat dan memberikan rasa aman kepada masyarakat serta regulator dalam negeri.

Lebih lanjut, Oscar menjelaskan mengenai resmi beroperasinya bursa kripto, bahwa Indodax berkomitmen untuk menanggung biaya tambahan sehingga biaya transaksi kripto dalam negeri tetap terjangkau, demi mengurangi beban bagi para trader aset kripto Indonesia.

Inilah salah satu upaya Indodax dalam mendukung kemajuan sektor kripto di Indonesia.

“Meskipun kemungkinan adanya penambahan biaya transaksi sekitar 0,02 persen untuk biaya bursa, deposit, dan kliring akibat hadirnya bursa berjangka ini, kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk tidak menambahkan biaya ekstra kepada pelanggan. Langkah ini kami lakukan agar para pelanggan tetap melakukan transaksi di dalam negeri dan tidak mencari alternatif transaksi di luar negeri,” tambahnya.

Dengan inisiatif progresif yang dijalankannya, Indodax terus membuktikan peran pentingnya dalam mengembangkan sektor kripto dan keuangan di Indonesia, sambil tetap berpegang pada nilai-nilai kepatuhan, inovasi, dan edukasi.

Seperti yang juga diungkapkan oleh Oscar, William Sutanto, CTO Indodax, menyoroti peran penting perusahaan dalam sektor kripto, yaitu meningkatkan literasi dan pemahaman masyarakat tentang dunia kripto melalui platform Indodax Academy.

“Indodax Academy merupakan platform pendidikan yang berfokus pada meningkatkan pemahaman masyarakat, terutama generasi Z, mengenai aset kripto, investasi, dan pengelolaan keuangan. Dengan Indodax Academy, harapan kami adalah menciptakan generasi yang lebih berpengetahuan dalam hal finansial dan siap menghadapi masa depan dengan kecakapan keuangan yang lebih mandiri,” tutupnya.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara
Sandi Setyawan