Sejumlah pemudik menggunakan sepeda motor saat melintasi jalur Selatan Lingkar Gentong, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, Sabtu (24/6). Jalur lintas selatan menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur menjadi rute pemudik pada arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1438 H. Jumlah pemudik bersepeda motor meningkat cukup signifikan yakni 18,18% atau sekitar 6,07 juta kendaraan. Tahun lalu ada 5,14 juta pemudik yang menggunakan sepeda motor asal Jakarta. AKTUAL/Tino Oktaviano

Jakarta, Aktual.com- Angka kecelakaan yang terjadi selama mudik Lebaran tahun 2017 mengalami penurunan yang cukup signifikan.

Sesuai data Jasa Raharja di Posko Lebaran Kemenhub tahun 2017, Kamis (29/6) sekira pukul 12.00 WIB, disebutkan jika jumlah kecelakaan lalu lintas tahun ini turun 51 persen dari 6.710 kejadian menjadi 3.308 kejadian.

Berdasarkan jumlah tersebut, jumlah korban luka-luka sebanyak 2.737 orang, sementara jumlah korban meninggal dunia sebanyak 571 orang.

Sedangkan jumlah korban paling banyak menimpa pengendara sepeda motor yaitu 1.743 orang.

Sedangkan pembonceng sepeda motor roda dua menjadi korban laka lantas terbanyak kedua, yaitu sebanyak 691 orang. Lalu penumpang angkutan umum sebanyak 363 orang, pejalan kaki 358 orang, dan lainnya 153 orang.

Artikel ini ditulis oleh:

Bawaan Situs