Jika dibandingkan, bagian luar Sigra bekas keluaran tahun 2016 hingga 2018 tak memiliki tampilan yang jauh berbeda dibandingkan Sigra terbaru. Desainnya memang tak bisa dibilang premium, tapi tetap menawan dengan tampilan yang elegan. Termasuk grille dan garnish berwarna silver yang membuatnya terasa ‘mewah’.
Bagian sampingnya pun terkesan biasa, tanpa ada banyak aksen tambahan layaknya. Hanya ada garis beraksen chrome pada bagian bawah pintu dan spion elektrik. Spoiler belakang dilengkapi antena, serta aksen chrome tepat di bagian gagang pintu bagasi menjadi pemanis bagian belakang yang dibuat sederhana.
Dimensinya cukup kompak, dengan panjang hanya 4 meter dengan lebar 1.6 meter. Bahkan radius putar mobil ini tercatat hanya 4,5 meter, sehingga cukup nyaman dibawa bermanuver di jalanan perkotaan yang dinamis. Ground clearance berada di angka 180 mm, tak terlalu tinggi maupun terlalu rendah untuk pengendaraan di dalam kota.
Interior Daihatsu Sigra
Masuk ke dalam kabin, jelas terasa bagaimana Daihatsu ingin memberikan semua kenyamanan dengan harga yang sepadan pada interior Daihatsu Sigra. Menonjolkan ruang kabin yang terasa luas, mobil ini membawa ruang kaki dan ruang kepala yang terbilang lega.
Audio mengandalkan head unit bergaya 2DIN lengkap dengan soket USB dan Bluetooth untuk memudahkan pengaturan pemutar musik. Lengkap dengan tombol pengatur AC dan tuas transmisi yang dipasang pada dashboard, tepat di bagian bawah head unit. Ada pula card holder yang memudahkan pengemudi untuk meletakkan kartu parkir atau e-money.
Dan beralih ke kemudi, baik Sigra bekas maupun Sigra terbaru yang sudah mendapatkan facelift masih membawa kemudi palang tiga polos yang terasa nyaman digenggam. Steering switch atau tombol multifungsi masih belum tersedia. Kemungkinan besar akan disematkan pada model terbaru Sigra di generasi selanjutnya.
Ruang penyimpanan di bagasi belakang memang tak bisa dibilang luas. Tapi bagi pengemudi yang ingin menampung lebih banyak barang bawaan, bangku baris ketiga bisa dilipat untuk meningkatkan volume bagasi. Sayang bangku baris ketiga tidak bisa dibilang lapang untuk penumpang dewasa. Lebih cocok untuk ditempati oleh penumpang remaja atau anak-anak.
Fitur Daihatsu Sigra
Artikel ini ditulis oleh:
Advertorial
Wisnu