Makassar, Aktual.com – PT Persaudaraan Sepakbola Makassar (PSM) yang menaungi tim “Juku Eja” secara resmi mengontrak 10 pemain termasuk mantan bek Bali United Hasyim Kipuw di Sekretariat PSM Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa (2/1).

“Penandatanganan kontrak antara pemain dan manajemen PSM dilakukan secara bertahap. Untuk hari ini khusus pemain yang sudah ada di Makassar dan ada sepuluh pemain yang hadir,” kata Media Officer PSM, Andi Widya Syadzwina di Makassar.

Ia menjelaskan, selain Hasyim Kipuw, ada sembilan pemain lain yang juga resmi berseragam PSM menghadapi kompetisi musim depan yakni Rasyid Bakri, Titus Bonai, Reva Adi Utama, Hilmansyah, M. Rahmat, Hendra Wijaya, Syaiful, Wasyiat Hasbullah, serta Saldi.

Khusus nama terakhir merupakan pemain yang baru didatangkan dari Madura United. Para pemain tersebt tentunya diharapkan mampu menunjukkan kemampuan terbaik sekaligus membantu mengangkat penampilan tim di kompetisi nanti.

Sebelum teken kontrak, para pemain juga melewati tes medis. Tes kesehatan yang terdiri dari medical check up dan tes fisik yang ditangani oleh fisioterapis dan dokter tim PSM.

“Para pemain sudah menjalani tes medis. Tes ini dilakukan selama 3 hari yang dimulai 2 hingga 4 Januari 2018,” ujarnya.

Tim pelatih PSM Makassar juga siap memboyong 27 pemain untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) di Bali pada 5-15 Januari 2018 sebagai persiapan menghadapi kompetisi musim depan.

Agenda pemusatan latiha ini juga sudah diagendakan sejak lama sehingga diharapkan bisa berjalan lancar dan sukses.

“27 Pemain PSM akan mengikuti TC di Bali. Seperti TC sebelumnya, pemain akan mendapatkan porsi latihan dan program khusus untuk kebugaran sebelum memasuki musim kompetisi. Apalagi kali ini ada tiga turnamen pre season yang akan diikuti PSM,” katanya.

Sebelum menjalankan agenda pemusatan latihan, kata dia, seluruh pemain lebih dahulu dikumpulkan pada 3 Januari 2018.

Keputusan untuk langsung menjalankan pemusatan latihan sebagai upaya untuk mengejar ketertinggalan dari tim lain. Sebab beberapa tim peserta Liga 1 telah lebih dulu berlatih dna mempersiapkan tim terbaik untuk kompetisi mendatang seperti Sriwijaya FC, Bali United ataupun Barito Putera.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara