“Banyak bidan yang sudah berkualifikasi yang tersebar hampir di seluruh Indonesia, karena itu para ibu terutama di pedesaan bisa memanfaatkan para bidan tersebut” ujar Emi.

Emi menegaskan penggunaan kontrasepsi bisa mengurangi depresi pada setiap ibu karena sudah memiliki rencana bagi bayi- bayi mereka.

Sama seperti kedua pembicara diatas Direktur Utama PT. Bayer Indonesia Angel Michael menyatakan betapa pentingnya perencanaan keluarga “Bayer peduli dengan kesehatan reproduksi dan perencanaan keluarga maka dari itu Bayer memilih duta oral kontrasepsi yang bertugas memberikan informasi dan edukasi tentang hal tersebut,” kata Angel.

Di Indonesia sudah memiliki 360 duta Oral Kontrasepsi yang tersebar di seluruh Indonesia dan perusahaan ini sudah ikut bergabung selama 30 tahun dengan program KB pemerintah.

Artikel ini ditulis oleh:

Andy Abdul Hamid