Dengan demikian, total harta kekayaan Puan senilai Rp363.790.695.900. Selain itu, terdapat empat wakil ketua DPR yang terpilih, yakni Aziz Syamsuddin (Fraksi Partai Golkar), Sufmi Dasco Ahmad (Fraksi Partai Gerindra), Rahmat Gobel (Fraksi Partai Nasdem), dan Muhaimin Iskandar (Fraksi PKB).

Untuk Azis, yang bersangkutan memiliki total kekayaan Rp95.061.154.723. Aziz melaporkan harta kekayaannya pada 29 Maret 2019 atas harta kekayaannya pada 2018 sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Partai Golkar.

Selanjutnya, Sufmi memiliki total kekayaan Rp32.196.441.418. Sufmi melaporkan harta kekayaannya pada 24 Mei 2019 atas kekayaannya pada 2018 sebagai anggota DPR RI dari Fraksi Partai Gerindra.

Kemudian Rahmat Gobel memiliki total kekayaan Rp418.984.645.538. Rahmat melaporkan harta kekayaannya pada 27 Mei 2019 sebagai calon anggota DPR RI dari Fraksi Partai Nasdem.

Terakhir, Muhaimin memiliki total kekayaan Rp14.438.668.348. Muhaimin melaporkan harta kekayaannya pada 30 Maret 2019 atas kekayaannya pada 2018 sebagai anggota DPR RI dari Fraksi PKB.

Artikel ini ditulis oleh: