Meski ada kasus surat suara tercoblos, namun pelaksanaan pemungutan suara di Kuala Lumpur, Malaysia, tetap sesuai jadwal pada Minggu (14/4).
Komisioner KPU Hasyim Asy’ari yang memantau pelaksanaan pemungutan suara di Kuala Lumpur mengatakan proses penyaluran hak pilih WNI berjalan lancar.
Pemungutan suara di Kuala Lumpur dilakukan di tiga titik yakni di KBRI, Sekolah Indonesia Kuala Lumpur dan Wisma Duta dengan total 168 TPS.
Artikel ini ditulis oleh: