Kombes Pol Martinus Sitompul

Jakarta, Aktual.com – Polisi kembali menembak mati dua anggota terduga teroris Mujahiddin Indonesia Timur (MIT) di kawasan Simpang Angin, Poso, Sulawesi Tengah, Senin 15 Mei 2017, kemarin.

Berdasarkan identifikasi sementara tim Satgas Operasi Tinombala kedua terduga teroris tersebut bernama Askar dan Barok.

Kepala Bagian Penerangan Umum Divisi Humas Polri Kombes Martinus Sitompul menjelaskan kronologi baku tembak antara anggota TNI-Polri dengan dua anak buah Santoso alias Abu Wardah ini.

“Awalnya tim operasi melakukan patroli, dalam patroli itu dilihat dari kejauhan ada sekelompok orang yang bersenjata,” ujar Martin di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Selasa (16/5).

“Kemudian disampaikan supaya dilakukan pemeriksaan. Namun mereka malah membalas dengan tembakan,” timpal dia.

Karena membalas dengan tembakan, lanjut Martinus, patut diduga mereka adalah bagian dari kelompok teror MIT yang ada di Poso sehingga terjadi baku tembak.

Artikel ini ditulis oleh:

Nebby