Jakarta, Aktual.com – Kepolisian Daerah Metro Jaya menerapkan rekayasa lalu lintas berupa penutupan dan pengalihan sejumlah ruas jalan di sekitar Kompleks Gelora Bung Karno Senayan menjelang pembukaan Asian Games 2018, Sabtu.
“Rekayasa lalu lintas dilakukan di lima ruas jalan, di antaranya di sekitar Flyover Senayan, Jalan Asia Afrika arah FX Sudirman, Bundaran Senayan, Lapangan Tembak, dan Jalan Asia Afrika,” ujar Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono, Sabtu (18/8).
Menjelang pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, kendaraan yang melintas dari arah Semanggi akan diarahkan lurus ke arah slipi karena jalan dari arah Gatot Subroto menuju Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC) telah ditutup untuk umum, dan hanya kendaraan dengan kode tertentu yang dapat melintas.
Dengan begitu, jalan di depan Gerbang Pemuda pun steril dari kendaraan pribadi atau angkutan umum.
“Kendaraan dari traffic light (lampu merah) Lapangan Tembak diarahkan lurus naik flyover ke arah Slipi, sehingga tidak ada yang memutar di bawah flyover,” kata Argo.
Sementara itu, kendaraan dari arah Slipi diarahkan lurus ke arah Semanggi, sehingga tidak ada kendaraan yang melintas depan Gerbang Pemuda.
Untuk Jalan Asia Afrika arah FX Sudirman, ada dua kegiatan yang dilakukan, antara lain penutupan Pintu V Luar, dan kendaraan dari arah Bundaran Senayan diarahkan lurus ke Semanggi.
Di Bundaran Senayan, kendaraan yang melintas ke Semanggi diarahkan masuk jalur cepat Jalan Sudirman. Tidak hanya pintu luar dan gerbang masuk dekat FX, Pintu V Dalam juga turut ditutup untuk umum.
Menjelang pembukaan Asian Games, kendaraan dari lampu merah Senayan City diarahkan lurus ke lampu merah Lapangan Tembak, sedangkan kendaraan yang melintas Lapangan Tembak diarahkan lurus menuju Bundaran Senayan.
Untuk kendaraan yang melintas dari Lapangan Tembak, arus akan dialihkan menuju lampu merah Palmerah. Kendaraan dari arah Palmerah diarahkan ke Flyover Senayan. Pada kesempatan berbeda, Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Mabes Polri Irjen Pol Royke Lumowa mengumumkan pintu masuk kompleks GBK dekat FX Sudirman akan ditutup hingga pukul 23.00 WIB, Sabtu. Di samping pengalihan arus lalu lintas, dan penutupan sejumlah ruas jalan, kepolisian juga menyiapkan 12 kantong parkir di sekitar kawasan Senayan untuk masyarakat yang akan menyaksikan pembukaan Asian Games 2018.
Kantong parkir tersebut mencakup Plaza Senayan, Senayan City, Gedung DPR/MPR, hingga Parkir IRTI Monumen Nasional dan PRJ Kemayoran. Untuk kantong parkir yang terbilang jauh dari lokasi pembukaan, penyelenggara menyediakan sejumlah unit transjakarta untuk mengantar masyarakat.
Artikel ini ditulis oleh:
Eka