Jakarta, Aktual.com-Sembilan Komisioner Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) periode 2016-2019 telah dipilih oleh Komisi I DPR RI setelah melalui uji kelayakan dan kepatutan.

“Kami telah melakukan rapat intern untuk memutuskan sembilan nama calon komisioner KPI,” kata Ketua Komisi I DPR Abdul Kharis Almasyhari di Ruang Rapat Komisi I DPR, Jakarta, Selasa (19/7).

Sembilan nama yang terpilih dari 27 peserta itu adalah Nuning Rodiyah, Sudjarwanto Rahmat Muh Arifin, Yulindre Darwis, Ubaidilah, Dewi Setyarini, Obsatar Sinaga, Mayong Suryo Laksono, Hardly Stefano Fenelon Pariela, dan Agung Suprio.
Keputusan ini diambil dengan sistem pemungutan suara setelah opsi musyawarah mufakat tidak tercapai.

“Keputusan ini berdasarkan suara terbanyak karena musyawarah mufakat tidak ketemu,” ujarnya.

Politikus PKS itu mengatakan, ada tiga kriteria Komisi I memilih sembilan nama itu yaitu integritas, wawasan, dan kemampuan.

Dia menjelaskan, keputusan Komisi I itu akan dibawa ke Rapat Paripurna DPR pada Rabu (20/7) untuk diambil keputusan.

Artikel ini ditulis oleh:

Antara